Minggu, 22 Mei 2011

KEUTAMAAN BERPUASA

Diriwayatkan dari Abu
Hurairah r.a. : Rasulullah SAW
pernah bersabda,” Puasa
adalah perisai (dari api
neraka). Maka orang yang
berpuasa janganlah
berhubungan badan dengan
istrinya atau berbuat jahil, dan
apabila seseorang memaki
atau mengajak berkelahi,
katakan kepadanya,’aku
sedang berpuasa’. Nabi
Muhammad Saw.
menambahkan,”demi Dia yang
menggenggam jiwaku, bau
mulut orang yang berpuasa
lebih harum di sisi Allah
daripada wangi misk. (dan
inilah perkataan Allah
terhadap orang yang sedang
berpuasa), ‘ia tidak makan
dan minum dan meninggalkan
nafsunya karena Aku. Puasa
adalah untuk-Ku dan Aku lah
yang akan membalasnya, dan
setiap kebaikan akan dibalas
sepuluh kali lipatnya’.”
Diriwayatkan dari (Abu
Hurairah r.a.) : Rasulullah
SAW pernah bersabda,“
ketika Ramadhan tiba, semua
gerbang surga dibuka, semua
pintu neraka ditutup, semua
setan dibelenggu”
Diriwayatkan dari Abu
Hurairah r.a. : Nabi
Muhammad Saw. pernah
bersabda,” siapa pun yang
tidak meninggalkan kata-kata
dusta dan perbuatan jahat
(pada bulan Ramadhan) Allah
tidak membutuhkan
puasanya”
“semua ibadah anak Adam
adalah untuk dirinya sendiri
kecuali puasa, (yang
dilakukan) untuk Ku, dan Aku
akan memberikan pahala
untuknya”.
Ada dua kegembiraan untuk
orang yang berpuasa ;
pertama pada saat berbuka
(ifthar) puasa, dan kedua
pada saat bertemu dengan
Tuhannya, pada saat itulah ia
akan menemukan
kegembiraan karena
puasanya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar